PempekPalembang21.com - Pempek adaan merupakan salah satu jenis pempek yang paling disukai oleh pembeli daripada bentuk lainnya. Rasanya memang sangat gurih karena disajikan bersama santan. Cara penyajian seperti ini cukup berbeda apabila dibandingkan dengan lainnya.
Sejarah Pempek Adaan Disebut Bakso Ikan

Bagi Anda yang ingin mencari varian pempek paling gurih, maka jawabannya adalah mpek mpek adaan. Hal ini dikarenakan cara penyajiannya akan ditambahkan dengan kuah santan. Selain itu juga ditambahkan banyak rempah-rempah sehingga memberikan rasa khas tersendiri.
Pempek adaan ini akan terasa lebih nikmat ketika disantap pada saat masih panas. Namun varian ini juga tetap lezat sekalipun sudah dingin beberapa saat. Sebenarnya proses pembuatannya sangat mirip seperti Anda membuat bakso. Hal ini menjadi alasan mengapa banyak orang menyebutnya bakso ikan.
Adaan memang sangat berbeda dari cara pembuatan jenis pempek lainnya. Pasalnya varian ini tidak dilakukan proses perebusan. Kebanyakan orang akan menggunakan satu tangan untuk membentuknya menjadi bulat baru kemudian digoreng ke dalam minyak goreng panas.
Penyajian Pempek Adaan di Palembang
Pempek adaan memang hanya disajikan dengan kuah santan sehingga rasanya sangat gurih. Selain itu juga ditambah rempah-rempah yang cukup banyak. Komponen ini membuat varian satu ini memiliki aroma berbeda daripada jenis lainnya.
Perlu Anda ketahui bahwa kebanyakan orang asli Palembang, akan menyajikan adaan ini secara khusus di perhelatan acara yang ekslusif. Jadi bisa dikatakan tidak semua tuan rumah memilih menu ini untuk disajikan karena hanya disajikan pada beberapa upacara atau kegiatan khusus.
Namun jika Anda menjumpai bahwa sebuah acara telah menyajikan pempek adaan ini, bisa dipastikan bahwa tuan rumah sedang mengadakannya dengan sangat bahagia. Selain itu, mereka juga menghargai para tamu dan undangan karena sudah menghadirinya.
Resep Membuat Pempek Adaan
Pempek adaan memang umumnya disajikan dalam acara yang besar saja, namun Anda pun bisa mencoba untuk membuatnya sendiri di rumah. Pasalnya bahan-bahannya juga sangat mudah saat dibeli di pasar atau swalayan bahkan sudah tersedia sendiri di rumah. Berikut cara mengolahnya:
1. Bahan-Bahan yang Dibutuhkan
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat jenis adaan antara lain 250 gram ikan belida atau ikan tenggiri yang sudah dihaluskan, 150 gram tepung sagu dan tepung tapioka, 1 butir telur ayam, 1 batang daun bawang besar, 2 siung bawang putih halus, 5 siung bawang merah halus dan 125 ml santan.
Jangan lupa juga menyiapkan garam, gula dan merica secukupnya. Anda pun tidak perlu untuk menyiapkan kuah cuko seperti saat menyajikan pempek pada umumnya. Hal ini dikarenakan pempek adaan sudah terasa gurih karena ditambahkan dengan santan.

2. Cara Membuat Pempek Adaan
Campurkan ikan, bawang putih, bawang merah, daun bawang, garam, merica dan gula secukupnya. Aduk sampai tercampur rata. Tambahkan telur, sagu dan santan dan aduk kembali sampai terasa kalis. Buat adonan dengan bentuk bulat seperti bakso. Sembari menunggu, panaskan minyak goreng.
Goreng adonan pempek adonan sampai berwarna kuning kecoklatan. Jangan lupa untuk sesekali diputar agar matangnya merata. Angkat dan tiriskan lalu sisihkan terlebih dahulu supaya dingin pada suhu ruang. Sajikan ketika masih hangat karena lebih terasa lezat saat baru saja diangkat.
Reser Pempek adaan merupakan varian yang paling berbeda jika dibandingkan dengan jenis lainnya. Hal ini dikarenakan cara membuatnya tidak dilakukan proses perebusan. Selain itu juga ditambahkan kuah santan saat sedang menguleni adonan.