5 Tempat Makan Pempek Enak di Jakarta Timur

Ditulis Oleh 
 ditulis pada: 
August 1, 2021

PempekPalembang21.com - Bagi Anda yang tinggal di Jakarta dan sedang berburu kuliner khas nusantara, maka bisa berkunjung ke beberapa tempat makan pempek enak di Jakarta Timur. Jadi tidak perlu jauh-jauh terbang ke Palembang namun sudah mencoba olahan tersebut.

Tempat Makan Pempek Enak di Jakarta Timur

tempat makan pempek enak di Jakarta Timur
daftar pilihan tempat makan pempek enak di jakarta timur

Semua orang tentu mengenal pempek khas Palembang. Dibuat dari campuran ikan dan sagu kemudian dihaluskan untuk kemudian disajikan bersama dengan kuah cuko membuat hidangan ini terasa gurih dan sedikit pedas. Anda bisa mencobanya dengan berkunjung ke beberapa tempat penjual pempek terenak di jakarta berikut ini:

1. Pempek Palembang Glory

Tempat makan pempek enak di Jakarta Timur pertama, Pempek Glory. Pempek Palembang Glory buka mulai dari jam 10 pagi hingga 9 malam. Kedai satu ini berlokasi tepatnya di Jalan Basuki Rahmat, Jatinegara, Jakarta Timur. Tempatnya memang cukup kecil namun cita rasanya tidak perlu diragukan lagi. Pemiliknya pun menyediakan berbagai menu pempek.

Anda bisa membeli menu pempek ini dengan harga yang cukup bervariasi mulai dari Rp 7.000 hingga Rp 25.000 an. Beberapa variannya antara lain kapal selam Rp 20.000, lenjer Rp 15.000, pempek kulit dan adaan Rp 7.000. Selain itu jangan lupa untuk mencoba hidangan lain yakni Rujak Mie dan Tekwan.

2. Pempek Megaria Cabang Matraman Raya

Sudah banyak orang tentu mengenal dengan kedai pempek satu ini. Salah satu cabangnya, bisa Anda jumpai di kawasan Jakarta Timur tepatnya di Jalan Matraman raya No 64 di arah jalan Kampung Melayu ke Salemba. Menu yang disediakan pun tidak hanya pempek saja, seperti tekwan dan olahan bandeng.

Kuah pempek di kedai Megaria tidak begitu memiliki rasa asam namun Anda bisa menambahkan cuka sendiri sesuai dengan selera masing-masing. Awalnya tempatnya cukup sempit namun kini sudah mulai diperluas untuk menyesuaikan dengan banyaknya pengunjung yang hadir.

3. Pempek Palembang Laras

Salah satu menu andalan yang ada di Pempek Palembang Laras adalah kapal selam ikan tenggiri. Menu ini yang membuatnya pantas dengan predikat pempek enak di Jakarta Timur. Selain itu kuah cukonya memiliki warna hitam sangat pekat dan kental. Hal ini persis seperti di Palembang aslinya sehingga tidak ada salahnya jika Anda ingin mencobanya.

Tidak hanya menawarkan untuk dijual di tempatnya saja, Pempek Palembang Laras juga menyediakan pemesanan lewat cara online. Anda pun bisa langsung memakannya tanpa harus datang ke lokasi. Kedai pempek ini tepatnya berada di Jalan Pangkalan Jati VII No. 20 Cipinang Melayu, Makasar.

Alternatif kuliner Pempek, kunjungi daftar pempek enak di Jakarta Selatan.

pempek palembang frozen
pilihan beli pempek secara online di PempekPalembang21.com

4. Pempek Palembang Vella

Pempek Palembang memang belum begitu terkenal seperti Pempek Megaria ataupun Pempek 161. Namun Anda pun bisa mencoba berbagai menu andalannya seperti kapal selam dan isian telur. Sama seperti Pempek Palembang Laras, kedai satu ini juga menawarkan pemesanan secara online.

Anda bisa datang ke Jalan H. Raijin No 5 1 Batu Ampar, Kramat Jati, Jakarta Timur. Kedai ini buka mulai dari pukul 11 pagi hingga menjelang malam. Meskipun masih baru, beberapa pelanggan mengaku jika cita rasanya memang sangat otentik terlebih rasa dari kuah cukonya.

5. Pempek Palembang Hafidz Pisangan Lama III

Pempek enak di Jakarta Timur terakhir, Anda bisa mencoba datang ke Pempek Palembang Hafidz yang berlokasi di Jalan Pisangan Lama III No 1 Kec. Pulo Gadung, Jakarta Timur. Kedainya buka mulai dari jam 10 pagi hingga 10 malam dengan tempat cukup kecil namun pengunjungnya pun relatif ramai.

Soal rasa, Anda tidak perlu ragu lagi karena beberapa pengunjung juga seringkali memesan beberapa kali. Bahan baku pempek yang menggunakan ikan tenggiri dan campuran bahan lainnya membuatnya terasa semakin lezat dan nikmat.

Anda bisa datang ke pempek enak di Jakarta Timur jika ingin mencoba betapa lezatnya hidangan khas Palembang tersebut. Beberapa tempatnya memang tidak sepopuler di Jakarta Pusat atau Jakarta Barat, namun tidak ada salahnya apabila mengunjunginya.  

Elly Tan
Elly adalah seorang penulis lepas yang telah aktif menulis selama lebih dari 7 tahun. Ia menulis berbagai genre mulai dari fiksi ilmiah, misteri, hingga buku anak-anak. Ia juga aktif sebagai kontributor di beberapa majalah dan situs berita online. Ia sangat disiplin dan selalu mengejar tenggat waktu. Ia senang membaca, melakukan penelitian, dan selalu mencari inspirasi untuk tulisannya.
KAMI SIAP MELAYANI ANDA
© 2000 – 2025 Pempek Palembang 21  by Grow&Bless
chevron-down