Pempek Terenak di Jakarta, Wajib Buat Wisata Kuliner

Ditulis Oleh 
 ditulis pada: 
July 31, 2021

PempekPalembang21.com - Bagi Anda yang suka dengan makanan khas Palembang satu ini dan kebetulan bertempat tinggal di sekitar ibukota, maka cobalah untuk mampir ke kedai pempek terenak di Jakarta. Biasanya akan disajikan menggunakan kuah cuko agar rasanya semakin lezat dan nikmat.

Pempek Terenak di Jakarta

penjual & rahasia cuko pempek
pempek terenak di jakarta selalu ramai pembeli

Sebenarnya ada banyak sekali kedai pempek yang berdiri di Jakarta. Namun beberapa diantaranya sudah didirikan sejak puluhan tahun lalu sehingga namanya telah dikenal hingga luar ibukota. Wajib bagi Anda untuk mencobanya karena rata-rata harganya pun cukup terjangkau dan ramah di kantong.

1. Pempek Palembang 21

pempek terenak di Jakarta
pempek palembang 21, sudah lebih dari 20 tahun menjual pempek terenak di jakarta

Dengan pengalam lebih dari 20 tahun dalam berjualan pempek di jakarta, Pempek Palembang 21 sudah selalu ramai dikunjungi pelangganny. Terutama saat jam istirahat kantor.
Ditambah dengan perkembangan teknologi terkini membuat pembelian di Pempek Palembang 21 bisa melalui online. Dengan pembelian online, Anda tidak perlu bersusah payah dan berpanas-panasan di jalan. Cukup pesan, barang dikirim, makan. Enak Khann.

Cukup WhatsApp saja ke +62 815-1448-0080, tim Pempek Palembang akan dengan segera mengemas dan mengirim pempek favorit Anda.

2. Pempek Megaria Cikini

Pempek Megaria menjadi salah satu kedai pempek yang legendaris di Jakarta. Pasalnya perlu Anda ketahui jika pemilik bisnis kuliner tersebut sudah mendirikannya sejak tahun 1989 dan masih eksis sampai sekarang. Banyak pengunjung menganggap bahwa kuah cukonya menjadi ciri khasnya.

Penggemar pempek pasti bisa merasakan jika Pempek Megaria ini memiliki rasa yang tidak jauh berbeda seperti aslinya di Palembang. Menu paling favoritnya adalah Lenggang Goreng. Sedikit berbeda dengan Kapal Selam karena memiliki isian telur sehingga Anda wajib mencobanya.

3. Pempek Pak Raden Kebon Jeruk

Pempek Pak Raden sendiri merupakan kedai pempek yang terkenal di Palembang. Namun Anda tidak perlu jauh-jauh pergi ke Sumatera untuk merasakan lezatnya hidangan khas tersebut. Cukup saja berkunjung ke Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Pemilik Pempek Pak Raden ini menjual pempek asli yang didatangkan dari Palembang secara langsung. Tentu saja Anda tidak perlu ragu dengan kualitas rasa terutama pada saus cukonya. Pastinya bahan bakunya pun masih menggunakan ikan fresh meskipun dikirim terlebih dahulu ke Jakarta.

4. Pempek 161 Kelapa Gading

Bagi Anda yang ingin makan pempek namun tidak harus mengeluarkan banyak uang, maka Kedai Pempek 161 di kawasan Kelapa Gading ini patut dicoba. Pasalnya semua menu tersedia dijual dengan kisaran mulai dari Rp 7.000 hingga Rp 20.000. Rasanya pun sangat juara terutama pempek kulit.

Pempek 161 ini dilengkapi dengan kuah cuko yang gurih dan juga kerupuk sehingga membuat rasanya semakin enak. Jenis menunya juga beragam. Menariknya lagi, penjualnya mengaku jika bahan bakunya didatangkan langsung dari Palembang, seperti gula aren ketika membuat bumbu sausnya.

Siap LAnjut kuliner pempek terenak di Jakarta berikutnya? Yuk Jalan lagi.

5. Pempek Belida Mas Kemayoran

Tidak hanya bisa menikmati pempek asli dan klasik khas Palembang, Anda juga bisa menemukan berbagai inovasi pempek ketika berkunjung ke Pempek Belida Mas Kemayoran. Beberapa menu menariknya antara lain Pempek Lenjer Cumi, Pempek Mozarella, Pempek Nutella hingga Salted Egg.

Pengunjung Pempek Belida Mas mengaku jika pempek yang dijual di sini tidak berbau amis, bertekstur kenyal dan rasa ikannya sangat kuat. Harganya juga masih terbilang terjangkau karena Anda bisa mendapatkannya sekitar Rp 26.000 saja.

6. Pempek G. Putra Kemayoran

Pempek terenak di Jakarta legendaris lainnya yang bisa Anda coba berada di kawasan Kemayoran. Kedai satu ini sudah didirikan semenjak tahun 1972. Menu favorit para pengunjung adalah Kapal Selam dengan ukuran besar. Harganya pun sangat murah yakni Rp 5.000 hingga Rp 17.000 saja.

Varian pempek yang disediakan juga banyak mulai dari Pempek Telur Spesial, Pempek Panggang Keju, Pempek Sosis dan lain sebagainya. Kuah cuko milik Pempek G. Putra ini menggunakan bahan tambahan bubuk ebi sehingga rasanya hampir mirip seperti aslinya di Palembang.

Itulah tadi keenam pempek terenak di Jakarta yang wajib Anda coba. Varian menunya pun sangat banyak dengan harga cukup terjangkau. Terlebih mereka juga sudah eksis puluhan tahun lalu sehingga cara membuat pempek dan rasanya tidak perlu diragukan lagi.

Elly Tan
Elly adalah seorang penulis lepas yang telah aktif menulis selama lebih dari 7 tahun. Ia menulis berbagai genre mulai dari fiksi ilmiah, misteri, hingga buku anak-anak. Ia juga aktif sebagai kontributor di beberapa majalah dan situs berita online. Ia sangat disiplin dan selalu mengejar tenggat waktu. Ia senang membaca, melakukan penelitian, dan selalu mencari inspirasi untuk tulisannya.
KAMI SIAP MELAYANI ANDA
© 2000 – 2024 Pempek Palembang 21  by Grow&Bless
chevron-down